A. Nutrisi dalam Makanan

KESIMPULAN

  • Karbohidrat adalah sumber utama energi bagi tubuh. Terdapat tiga jenis karbohidrat yaitu gula, pati, dan serat. Konsumsi karbohidrat terlalu berlebihan dapat menyebabkan penyakit gula atau diabetes. Olahraga teratur dan pengaturan pola makan dapat mengurangi atau menunda timbulnya diabetes lebih dari 50%.
  • Lemak atau lipid diperlukan tubuh karena menyediakan energi sebesar 9,3 kkal/gram, lemak juga dibutuhan untuk melarutkan vitamin A, D, E, K, dan menyediakan asam lemak esensial bagi tubuh manusia. Lemak merupakan unit penyimpanan yang baik untuk energi. Berdasarkan struktur kimianya, lemak terbagi menjadi dua, yaitu lemak jenuh dan lemak tak jenuh. Lemak jenuh yang berlebih dapat meningkatkan kolesterol darah yang dapat menyebabkan penyakit jantung dan stroke.
  • Protein merupakan molekul besar yang terdiri atas sejumlah asam amino. Protein dapat berasal dari hewan (protein hewani) dan dari tumbuhan (protein nabati).
  • Vitamin dibutuhkan dalam jumlah sedikit namun harus ada, karena vitamin diperlukan untuk mengatur fungsi tubuh dan mencegah beberapa penyakit. Vitamin dikelompokkan menjadi dua, yaitu vitamin yang larut dalam air (vitamin B dan C) dan vitamin yang larut dalam lemak (vitamin A, D, E, dan K).
  • Mineral merupakan nutrisi yang sedikit mengandung atom karbon. Mineral berfungsi dalam proses pembangunan sel, membantu reaksi kimia tubuh, mengangkut oksigen ke seluruh tubuh, dan pembentukan dan pemeliharaan tulang.
  • Air dibutuhkan oleh tubuh sebagai pembentuk sel dan cairan tubuh, pengatur suhu tubuh, pelarut zat-zat gizi lain dan pembantu proses pencernaan makanan, pelumas dan bantalan, media transportasi, dan media pengeluaran sisa metabolisme.